By Werda Murti. Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 17 Februari 2016

J I K A

Apa yang tebersit dalam hatimu saat kaki sudah menjejak di masa sekarang, tetapi sebuah ingin masih tertinggal di masa lalu?
Kau mungkin berharap semesta mengulang jika...

Apa yang memenuhi harapmu saat melihat esok masih tertinggal dan gelap tak mampu kau kira?
Kau mungkin mendamba banyak jika...
Jika, dan hanya jika

Kutipan novel diatas pasti seringkali terjadi pada kita semua
Pun demikian denganku

Jika saja 15 tahun yang lalu saya tidak memilih sekolah yang berbeda denganmu, akankah cerita kita berbeda saat ini?

Jika saja 14 tahun yang lalu saya bisa menerka maksudmu menelponku tiba-tiba hanya untuk menyapaku saja, akankah terjadi sesuatu diantara kita?

Jika saja 13 tahun yang lalu saya tidak memilih menghindarimu saat berpapasan disuatu kegiatan, akankah keadaannya berubah?

Jika saja 11 tahun yang lalu saya tidak meninggalkan lokasi bazar itu, akankah ada kesempatan bagi kita?

Jika saja 9 tahun yang lalu kamu tidak memilih kampus yang berbeda denganku, akankah kita bisa bersama?

Jika, dan hanya jika


Makassar, 17 Pebruari 2016
In my room
To My Dhy #25D
@DedeLumoet

0 komentar:

Posting Komentar